Daftar 15 Merk Minyak Wijen Halal Bersertifikat MUI

Anda sedang mencari informasi seputar minyak wijen halal sebagai bahan tambahan dalam masakan Anda agar semakin nikmat? Jika iya, maka Anda sangat beruntung. Di artikel ini kami sudah mengumpulkan beberapa minyak wijen halal yang dapat Anda gunakan sesuai dengan kebutuhan.

Oke tanpa berlama-lama lagi, kuy simak daftar dan penjelasan kami seputar minyak wijen halal ini.

Apa Itu Minyak Wijen?

Minyak wijen adalah salah satu minyak nabati dengan kandungan gizi tinggi yang bermanfaat bagi kesehatan. Di zaman sekarang, penggunaan minyak ini sangat sering digunakan. Khususnya pada masakan negara-negara Asia seperti Tiongkok, Jepang, dan juga Korea.

Macam Macam Minyak Wijen

Jika dilihat berdasarkan pembuatannya, ada tiga jenis minyak wijen yang beredar di pasaran. Anda bisa menemukan minyak wijen biasa, minyak wijen panggang, dan minyak wijen panggang suhu rendah. Ketiga jenis minyak wijen tersebut nantinya memiliki karakteristik masing-masing.

Minyak Wijen biasa adalah wijen yang diperas langsung tanpa melalui proses pemanggangan. Karena menggunakan wijen mentah, warna minyak wijen biasa paling transparan dibandingkan jenis lainnya.Di samping itu, rasa minyak wijen ini cenderung murni serta hampir tidak beraroma.

Adapun minyak wijen panggang dihasilkan dari proses memanggang biji wijen pada suhu tinggi. Biji wijen dipanggang secara deep roast sehingga meningkatkan kekentalan warna serta memperkuat aromanya. Selain itu, ciri lainnya adalah warnanya yang cokelat gelap.

Sedangkan minyak wijen panggang suhu rendah suhu rendah memiliki tingkat aroma yang sedang sehingga dapat digunakan seperti halnya minyak zaitun. Sesuai namanya, jenis minyak wijen ini dipanggang pada suhu rendah. Oleh sebab itu, warnanya lebih terang dan transparan daripada minyak wijen panggang.

Fungsi Minyak Wijen

Ada beberapa fungsi minyak wijen pada masakan, diantaranya:

1. Menambah Aroma

Untuk minyak wijen panggang, ia memiliki aroma yang sangat kuat dan khas. Oleh karena itu itu, minyak wijen tipe ini dapat digunakan untuk menambah aroma pada masakan. Penggunaannya bisa untuk sayuran, ayam, maupun hidangan laut. 

2. Penyedap Masakan

Fungsi minyak wijen tak cuma untuk tumisan pada masakan, tapi bisa untuk sup dan nasi goreng. Bahkan bisa juga dipakai pada olahan bakmi, kwetiau, maupun pangsit. Penambahan minyak wijen diklaim dapat membuat rasanya lebih khas, sedap dan sedikit nutty.

3. Marinasi Bahan Makanan

Minyak ini juga dapat digunakan sebagai bumbu pelengkap marinasi. Hidangan yang dimarinasi dengan minyak wijen biasanya memiliki aroma yang lebih khas. Saat dimasak aroma tersebut pun tak akan hilang, bahkan bau amis dari bahan masakan justru berkurang. 

Titik Kritis Kehalalan Minyak Wijen

Pertanyaannya sekarang adalah, kenapa kita lebih baik memilih minyak wijen halal? Pada dasarnya, wijen sebagai bahan dasar minyak ini tentu saja halal karena ia merupakan berasal dari sumber nabati yang sangat jelas kehalalannya. Hal ini karena terdapat titik kritis kehalalan minyak wijen. Titik tersebut terdapat dalam proses pembuatannya, apakah ada penggunaan bahan karbon aktif dari tulang hewan yang diharamkan atau tidak. 

Karenanya, untuk menghindari hal-hal yang tidak diharapkan, alangkah baiknya kita lebih memilh minyak wijen halal yang sudah tersertifikasi oleh lembaga yang kredibel menetapkannya.

Daftar Minyak Wijen Halal MUI

Masuk kepada inti pembahasan, berikut ini beberapa merk minyak wijen halal bersertifikat MUI berdasarkan penelurusan kami di situs cek halal lembaga tersebut.

1. ABC Minyak Wijen

Kredit foto: tokopedia.com
Nama ProdukABC Minyak Wijen (ABC Sesame Oil)
Nomor SertifikatLPPOM-00060010310699
Nama ProdusenPT. Heinz ABC Indonesia
Expired Date07 April 2025

2. Lee Kum Kee

Kredit foto: tokopedia.com
Nama ProdukLEE KUM KEE Pure Sesame Oil
Nomor SertifikatLPPOM-00080096190619
Nama ProdusenLOW SEAT HOON SESAME OIL FOOD INDUSTRY SDN BHD
Expired Date02 November 2023

3. Li Mang Huat

Kredit foto: tokopedia.com
Nama ProdukLi Mang Huat Minyak Nabati Minyak Wijen
Nomor Sertifikat038/SPKP/MUI-JATIM/VI/202
Nama ProdusenPT. MANOHARA ASRI
Expired Date18 Juni 2024

4. STH

Kredit foto: shopee.co.id
Nama ProdukSTH Sesame Oil
Nomor SertifikatLPPOM-00080055210610
Nama ProdusenSin Tai Hing Oyster Sauce Factory Sdn Bhd
Expired Date12 Oktober 2025

5. Dasuib

Kredit foto: tokopedia.com
Nama ProdukMINYAK WIJEN (100%, PEMIUM, GOLD, GURIH, HARUM)
Nomor Sertifikat01081232290719
Nama ProdusenPT. ANEKA DASUIB JAYA
Expired Date10 Agustus 2025

6. 58

Kredit foto: shopee.co.id
Nama ProdukMinyak Wijen 58
Nomor Sertifikat1018/SPKP/IX/2021
Nama ProdusenIGLO INDONESIA, PT.
Expired Date29 September 2025

7. Kie Guan Hing

Kredit foto: shopee.co.id
Nama ProdukMinyak Wijen Kie Guan Hing
Nomor Sertifikat17080001411210
Nama ProdusenCV. KIE FOOD INDUSTRY
Expired Date14 Desember 2026

8. Kie Kuang Lung

Kredit foto: shopee.co.id
Nama ProdukMinyak Wijen Kie Kuang Lung
Nomor Sertifikat17080001411210
Nama ProdusenCV. KIE FOOD INDUSTRY
Expired Date14 Desember 2026

9. Oh Guan Hing

Kredit foto: blibli.com
Nama ProdukMinyak Wijen Oh Guan Hing
Nomor Sertifikat17080001411210
Nama ProdusenCV. KIE FOOD INDUSTRY
Expired Date14 Desember 2026

10. Sin Yen Yi

Kredit foto: tokopedia.com
Nama ProdukMinyak Wijen Sin Yen Yi
Nomor Sertifikat17080001411210
Nama ProdusenCV. KIE FOOD INDUSTRY
Expired Date14 Desember 2026

11. Soon Chang

Kredit foto: shopee.co.id
Nama ProdukMInyak Wijen Soon Chang
Nomor SertifikatLPPOM-00080098000819
Nama ProdusenPT. KADESH BORNEO
Expired Date04 Januari 2026

12. Ghee Hiang

Kredit foto: shopee.co.id
Nama ProdukGhee Hiang Baby Brand Pure Sesame Oil (Red Label)
Nomor SertifikatLPPOM-00080146300522
Nama ProdusenGHEE HIANG MANUFACTURING CO. SDN. BHD.
17 Mei 2026Expired Date

13. Double Elephant

Kredit foto: tokopedia.com
Nama ProdukDouble Elephant – Black Sesame Oil
Nomor SertifikatLPPOM-00080162700922
Nama ProdusenOH CHIN HING SESAME OIL FACTORY
Expired Date20 September 2026

14. Heuk Im Ja

Kredit foto: tokopedia.com
Nama ProdukHeuk Im Ja Minyak Wijen Black Sesame Seeds Oil
Nomor SertifikatLPPOM-00080098000819
Nama ProdusenPT. KADESH BORNEO
Expired Date04 Januari 2026

15. Liang Shi Fu

Kredit foto: blibli.com
Nama ProdukLiang Shi Fu Sesame Oil
Nomor SertifikatLPPOM-00080055210610
Nama ProdusenSin Tai Hing Oyster Sauce Factory Sdn Bhd
Expired Date12 Oktober 2025

Demikianlah beberapa minyak wijen halal yang banyak beredar di tengah-tengah masyarakat. Sebenarnya masih cukup banyak merk halal lainnya, akan tetapi kami rasa apa yang sudah ada dalam daftar di atas cukup sebagai referensi Anda dalam memilih minyak wijen. Wallaahu A’lam

Temukan daftar produk halal lainnya:

Daftar Merk Minyak Ikan Halal