Apakah Avoskin Halal dan Sudah BPOM? Ternyata Ini Faktanya!

Percaya atau tidak, kini gempuran brand-brand kosmetik di dalam pasar negeri semakin gencar saja. Baik brand lokal maupun impor, semuanya berlomba-lomba untuk memikat hati para pria maupun wanita agar menggunakan produk yang mereka buat.

Salah satunya adalah avoskin. Namun apakah Avoskin halal dan sudah BPOM? Atau justru tidak?

Pertanyaan-pertanyaan seperti di atas memang harus muncul ketika Anda menghadapi situasi dalam memilih kosmetik untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini karena islam sebagai agama yang sempurna telah memerintahkan umatnya untuk selektif dalam memilah dan memilih suatu produk.

Berangkat dari hal tersebut, pada artikel ini kami akan membedah kosmetik Avoskin dari sisi kehalalan dan keamanannya. Sempga bermanfaat ya!

Mengenal Avoskin

Dilansir dari website resminya, Avoskin merupakan brand yang tercipta untuk merawat kulit tanpa kandungan berbahaya yang membuat iritasi. Brand ini menegaskan bahwa akan selalu memberikan produk terbaik dari bahan-bahan alami. Hal ini karena mereka percaya bahwa semua orang berhak mendapatkan manfaat dari alam.

Melalui setiap langkah kecil yang diambil, para ilmuwan avoskin berinovasi dan menciptakan produk yang tercipta dari alam. Bergantung pada bahan alami di pula Jawa dan Bali, memberikan memformulasikan bahan dari alam dan teknologi canggih untuk memberikan hasil yang nyata dan tahan lama.

Tidak hanya itu, Avoskin juga berkomitmen untuk terus melakukan perbaikan dari sisi komposisi hingga berkomitmen dalam mendukung green beauty concept. Karena itu pada tahun 2020, brand ini berazam untuk mereformulasi dan menghadirkan beberapa produk dengan clean beauty concept.

Berbicara produknya sendiri, Avoskin memiliki ragam kategori yang secara umum dapat dibagi menjadi dua bagian, yaitu:

Berdasarkan jenis kulit,

  • Acne Prone Skin
  • Dry Skin
  • Oily Skin
  • Sensitive Skin

Berdasarkan tipe produk,

  • Facial Cleanser
  • Moisturizer
  • Serum/Ampoule
  • Sheet Mask/Serum Mask
  • Sunscreen
  • Toner/Essence
Kredit foto: avoskinbeauty.com

Adapun jika berbicara komposisi setiap produknya, tentu antara satu yang lain memiliki bahan baku yang agak berbeda. Namun secara umum seluruh produk Avoskin sudah dipastikan alcohol free, SLS free, paraben free, fragrance free, silicone free and no animal testing.

Dari berbagai fakta di atas, lantas apakah avoskin halal dan betul-betul terjamin keamanannya?

Avoskin Halal dan Sudah BPOM?

Guna memastikan kehalalan dan keamanan dari suatu produk, lebih baik bagi kita menyandarkan kepada pihak-pihak yang berwenang dalam menentukannya. Karena itu, dalam hal ini kami telah mengunjungi situs halal MUI, situs cek produk BPOM, dan tidak ketinggalan website dari Avoskin itu sendiri. Lalu bagaimana hasilnya?

Status Kehalalan Menurut MUI

Saat kami membuka situs cek halal MUI, kami pun langsung mencoba menelusuri kata kunci “Avoskin ” di laman pencarian. Hasilnya adalah kami menemukan bahwa seluruh produknya telah mendapatkan sertifikat halal. Ini buktinya

Kredit foto: halalmui.org

Status Keamanan Menurut BPOM

Kami pun berikutnya berseluncur ke situs BPOM. Saat kami menulis kata kunci “Avoskin” di laman pencarian, maka hasil yang kami dapatkan adalah tidak jauh berbeda dengan hasil pencarian halal. Yup, seluruh produk Avoskin sudah mendapatkan izin edar dari lembaga yang satu ini. Berikut ini buktinya,

Kredit foto: cekbpom.pom.go.id

Status Kehalalan Menurut Produsen

Sebenarnya ketika di bagian sebelumnya sudah disampaikan dengan jelas bahwa tabitha sudah tersertifikasi halal dan mendapatkan izin edar dari BPOM, informasi dari produsen tidak terlalu diperlukan lagi. Namun agar lebih meyakinkan lagi, kami pun akhirnya memutuskan untuk mengunjungi website resminya.

Pada website tersebut, dengan jelas tertulis pada bagian FAQ bahwa Avoskin memang betul-betul adalah produk yang halal serta aman.

Kredit foto: avoskinbeauty.com

Kesimpulan

Dengan demikian, jika Anda bertanya apakah Avoskin halal dan sudah BPOM, maka jawabannya adalah brand ini sudah betul-betul dijamin kehalalan dan keamanannya. Karena itu Anda tidak perlu ragu lagi dalam memanfaatkan atau menggunakan brand yang satu ini. Wallaahu A’lam

Temukan status halal produk lain:

Jomtam

Maigoole