Belakangan ini, brand kosmetik asal China semakin menjamuri tanah ibu pertiwi, kosmetik Focallure salah satunya. Namun, di tengah-tengah serbuan tersebut ternyata ditemukan beberapa kosmetik asal negeri tirai bambu tersebut yang ternyata tidak halal dan berbahaya bagi kulit.
Timbul pertanyaan, lalu apakah kosmetik Focallure halal dan aman? Sebagai salah satu brand kosmetik yang cukup besar, tentu mengetahui status kehalalan dan keamanan Focallure sudah seharusnya diketahui oleh siapapun yang ingin menggunakan berbagai produk dari brand ini, terlebih jika Anda merupakan wanita muslimah.
Berangkat dari hal tersebut, pada artikel ini kami akan mengupas tuntas seputar status kehalalan brand kosmetik asal China tersebut.
Mengenal Focallure
Focallure, sebagaimana yang sudah disinggung pada bagian sebelumnya merupakan salah satu brand kosmetik ternama di Indonesia yang berasal dari China. Brand ini merupakan hasil produksi dari Guangzhou Jizhi Trading Co. Ltd
Sebagai brand yang cukup besar, Focallure bisa dikatakan memiliki produk kosmetik yang lengkap. Mulai dari produk untuk mempercantik wajah, mata dan bibir, hingga alat bantu perawatan semuanya diproduksi oleh brand ini. Berikut ini beberapa produk mereka di pasaran
Make Up Wajah

Guna mempercantik wajah, Focallure menghadirkan beberapa jenis kosmetik yang tentu memiliki keunggulan serta kegunaan tersendiri. Setidaknya make up wajah dari brand ini dapat terbagi menjadi lima bagian, yaitu:
- Foundation
- Concealer
- Powder
- Blush
- Highlighter
Make Up Bibir
Begitu juga untuk bibir, Focallure juga membagi produknya menjadi lima bagian. Kelimanya adalah:
- Lip Crayon
- Lip Glass
- Liquid Lipstick
- Lipstick
- Lips & Cheek Tint
Make Up Mata
Adapun mata, maka ini merupakan bagian yang memiliki varian produk paling banyak. Setidaknya ada 7 jenis produk Focallure dalam segmen ini, yaitu:
- Eyeshadow Palettes
- Chameleon Series
- Liquid Eyeshadow
- Eyeshadow Pen
- Brow
- Eyeliner
- Mascara
Untuk rincian deskripsi, kandungan serta komposisi dari produk-produknya, maka tidak dapat kami cantumkan. Anda dapat melihatnya langsung di website resminya yang dapat di klik disini.
Hanya saja, secara umum ketika kami menelusuri bahan-bahan yang digunakan dalam proses produksinya, dapat disimpulkan tidak ada satupun zat-zat yang berbahaya bagi kulit.
Dari berbagai fakta di atas, lantas bagaimanakah sebenarnya status kehalalan dari produk ini?
Focallure Halal dan Aman?
Guna memastikan kehalalan suatu produk, tentu lebih utama bagi kita untuk mensandarkannya kepada pihak-pihak yang terkait dengan produk tersebut.
Dalam hal ini kami telah mencari informasi dari pihak Focallure sebagai produsen, LPPOM MUI selaku pemegang otoritas penetapan halal atau tidaknya produk, serta pihak distributornya. Lalu bagaimana hasilnya?
Status Kehalalan Menurut Produsen
Sejauh penelusuran kami di website resminya yaitu https://focallure.com, kami tidak mendapati adanya informasi seputar kehalalan dari produk in. Disana kami hanya menemukan pernyataan pada bagian FAQ yang intinya menyatakan bahwa produk mereka aman untuk digunakan.
Status Kehalalan Menurut MUI
Dari MUI sendiri, berdasarkan pencarian kami di laman cek hal milik LPPOM MUI, dengan menggunakan kata kunci “Focallure”, disana tidak ada satupun sertifikat halal yang keluar dengan kata kunci tersebut. Dengan demikian brand ini belum tersertifikasi oleh lembaga pemilik otoritas halal di Indonesia.
Hanya saja memang, dengan tiadanya sertifikat halal bukan berarti suatu produk menjadi haram atau syubhat ya. Hal ini karena ia hanya sekedar wasilah agar seorang muslim lebih merasa aman dalam menggunakan dan mengonsumsi sesuatu.
Status Kehalalan Menurut Distributor
Kemudian, berdasarkan informasi yang kami dapatkan dari ARS Fashion selaku distributor tunggal Focallure di Indonesia, dalam satu berita yang diunggah pada tahun 2017 menyatakan produk yang mereka jual adalah halal dan kini dalam proses sertifikasi halal.
Namun memang, pada faktanya setelah 4 tahun berlalu hingga kini belum ada satupun sertifikat halal atas brand asal China tersebut. Padahal sejatinya pengurusan sertifikasi halal paling lama hanya memakan waktu 31 hari kerja.
Status Keamanan Menurut BPOM

Untuk keamanannya, maka brand ini sudah dijamin keamanannya oleh BPOM RI. Hal ini berdasarkan penelusuran kami di situs resminya, disana kami mendapati setidaknya ada 660 produk atas nama Focallure. Itu artinya dapat disimpulkan bahwa seluruh produknya aman digunakan siapapun.
Namun tetap saja, tentunya lebih baik jika Anda memakai yang sudah pasti halal.Merk dengan produk-produk sejenis mirip Focallure yang sudah mengantongi sertifikat halalMUI untuk mayoritas produknya adalah Implora. Anda bisa beli produk-produknya langsung ke toko resminya lewat link berikut ini.
BELI KOSMETIK ALTERNATIF FOCALLURE
Kesimpulan
Dengan demikian jika Anda bertanya apakah Focallure halal dan sudah BPOM, maka jawabannya adalah halal menurut distributor akan tetapi belum memiliki sertifikat halal dari MUI.
Adapun untuk keamanannya, maka seluruh produk Focallure telah mendapatkan jaminan keamanan dari BPOM RI. Wallaahu A’lam
Temukan status halal kosmetik lain:

Membantu Anda menelusuri informasi seputar kehahalan produk yang beredar di tengah masyarakat. Saat ini sedang menimba ilmu sebagai mahasiswa Fakultas Ushuluddin di Universitas Al-Azhar, Mesir. Ikuti kami di Telegram!